DAY 3: GAME LEVEL 4 (GAYA BELAJAR ANAK), TANTANGAN KELAS BUNDA SAYANG INSTITUT IBU PROFESIONAL

Wednesday, September 13, 2017

Tulisan ini dibuat dalam rangka memenuhi Game Level 4 tentang gaya belajar anak kelas Bunda Sayang Institut Ibu Profesional 

*** 


Di rumah, Kautsar memiliki buku favorit mengenai bumi dan luar angkasa. Setiap harinya, Kautsar akan membolak-balik halaman buku dan mencari bagian mengenai kereta api bawah tanah dan pesawat. Matanya berbinar setiap kali menemukan halaman tersebut.

Banyak sekali gambar-gambar menarik yang ada di buku ini. Saya sering berusaha untuk mengenalkan Kautsar dengan hal-hal lainnya yang ada di buku. Kautsar mau mendengarkan, namun semuanya masih kalah dengan ketertarikannya terhadap pesawat dan kereta api.

Tanpa saya duga, hari ini Kautsar mulai tertarik dengan alat transportasi baru: kapal selam. Kautsar menunjuk-nunjuk gambar kapal selam yang ada di buku dan meminta saya untuk bernyanyi. Saya agak bingung harus menyanyikan lagu apa karena setau saya tidak ada lagu Indonesia dengan tema kapal selam.

Karena Kautsar kelihatan mulai tertarik, saya pun memberikan sedikit penjelasan tentang kapal selam ke Kautsar. Dilanjutkan dengan menyanyikan lagu lawas Yellow Submarine dari group The Beatles.

"In the town where I was born
Lived a man who sailed to sea
And he told us of his life
In the land of submarine

So we sailed up to the sun
Till we found the sea of green
And we lived beneath the waves
In our yellow submarine

We all live in a yellow submarine
Yellow submarine, yellow submarine" 2x

Hanya itulah satu-satunya lagu yang terpikir oleh saya pada saat itu. Padahal biasanya saya akan berimprovisasi menyanyikan lagu yang liriknya saya karang-karang sendiri.

Ternyata Kautsar sangat tertarik dan meminta saya untuk menyanyikan lagu yellow submarine berulang kali.

Dari pengamatan saya hari ini, Kautsar belajar dengan gaya visual + auditory.

#level4
#day2
#GayaBelajarAnak
#KuliahBunsayIIP
#BunsayIIP
#Kautsar21months



You Might Also Like

0 comments

MY SCIENCE EDUCATION WEBSITE

A Member of

A Member of

Komunitas